Kami memberi peringkat vendor berdasarkan pengetesan dan penelitian yang ketat, tetapi juga mempertimbangkan umpan balik Anda dan perjanjian komersial kami dengan penyedia. Halaman ini berisi tautan afiliasi. Pengungkapan Iklan
  1. Website Planet
  2. >
  3. Blog
  4. >
  5. 5 Builder Situs Web E-commerce: Manakah yang TERBAIK?

5 Builder Situs Web E-commerce: Manakah yang TERBAIK?

James Guill Ditulis oleh:
Banyak wirausahawan online berimpian tinggi memiliki ide-ide fantastis untuk toko-toko e-commerce, tapi mereka gagal mewujudkannya karena biaya yang terlibat dalam membuat sebuah situs web e-commerce. Untungnya, sejumlah builder situs web terbaik menawarkan kesempatan untuk mengembangkan sebuah situs web e-commerce gratis.

Biasanya, situs-situs web ini dapat diatur tanpa membutuhkan keahlian teknis dan telah menyediakan piranti yang dibutuhkan supaya produk Anda dapat online dengan cepat. Mengapa builder-builder ini menawarkan situs e-commerce gratis? Penawaran ini merupakan salah satu cara supaya para pemilik bisnis web yang bercita-cita tinggi dapat menguji situs web mereka sambil menyediakan opsi untuk upgrade guna meningkatkan bisnis mereka.

Shopify

Shopify adalah salah satu builder situs web e-commerce yang paling terkenal, yang dengannya Anda dapat membuat situs web tanpa perlu memiliki pengetahuan desain berkat pustaka templat yang dapat disesuaikan. Perlu diingat bahwa Shopify hanya menawarkan 14-hari uji coba gratis bukannya situs web “gratis selamanya”. Namun, uji coba 14-hari ini tidak membutuhkan kartu kredit untuk mendaftar.

Sebuah toko Shopify mengizinkan Anda untuk melakukan penjualan dan menerima pembayaran secara langsung dan online dengan layanan pembayaran dan pengiriman yang otomatis sepenuhnya terintegrasi pada situs web Anda. Dengan rancangan dasar, Anda akan mendapatkan fitur-fitur berikut ini:
  • Penyimpanan tanpa batas
  • Produk tanpa batas
  • Aplikasi point-of-sales Shopify
  • Situs web dasar dan fitur-fitur blog
  • Sertifikat secure sockets layer (SSL) gratis
Selain itu Anda juga akan mendapatkan fitur-fitur bernilai lebih berikut:
  • Kemampuan untuk mencetak label pengiriman
  • Analisis penipuan
  • Kemampuan untuk menawarkan kode diskon
  • Piranti pemulihan kereta belanja yang ditinggalkan
  • Tidak ada biaya transaksi menggunakan Pembayaran-Pembayaran Shopify
Shopify juga menawarkan App Store yang tangguh yang akan membantu Anda dalam hal pencarian produk, pemasaran, media sosial, pengiriman, inventoris, akunting, layanan pelanggan, dan lain sebagainya.

Sebagaimana telah dinyatakan di atas, Anda hanya mendapatkan uji coba gratis 14-hari. Setelah itu Anda harus meng-upgrade atau kehilangan akses ke situs web Anda. Rancangan dasarnya sudah sangat bagus bagi kebanyakan bisnis yang baru mulai. Seiring perkembangan bisnis Anda, Anda dapat meng-upgrade ke akun-akun yang memberi Anda opsi pelaporan yang lebih bagus, diskon-diskon untuk pengiriman, dan kemampuan untuk menggunakan aplikasi pihak ketiga di situs web Anda.

Shopify sangat cocok untuk sebagian besar bisnis e-commerce yang hendak diawali, khususnya bisnis yang dapat menyimpan produk dalam jumlah besar.

image1 51

SimpleSite

Anda mungkin sudah tahu bahwa SimpleSite memungkinkan Anda untuk mengatur sebuah situs web gratis dalam hitungan menit, tapi apakah Anda tahu bahwa platform ini juga menawarkan fitur e-commerce terbatas gratis? Rancangan gratisnya SimpleSite memungkinkan Anda untuk membuat situs web menggunakan sejumlah templat yang dapat dikustomisasi secara minimal.

Menggunakan SimpleSite, Anda akan mendapatkan fitur-fitur standar berikut ini:
  • Alamat subdomain SimpleSite
  • Kemampuan untuk menggunakan hingga 15 laman web
  • Situs web yang dioptimasi untuk kebutuhan mobile
  • Menambahkan video ke situs web Anda
Layanan bernilai tambah yang paling penting pada SimpleSite adalah yang paling relevan bagi mereka yang ingin mengelola sebuah situs web e-commerce. Anda dapat membuat toko web terbatas hingga dengan lima produk. Opsi pemrosesan pembayaran hanya terbatas pada PayPal saja.

Tetapi jika Anda menginginkan yang lebih substansial atau kemampuan untuk membuat situs web yang lebih tangguh, Anda perlu melakukan upgrade. Tak perlu Anda repot memilih rancangan Pro, karena fitur-fiturnya mirip dengan rancangan Gratis. Rancangan e-commerce menawarkan fitur-fitur berikut ini:
  • Domain gratis
  • Laman web tak terbatas
  • Gambar dan menit video tak terbatas
  • Lima alamat email
  • Produk toko online tak terbatas
Situs web gratis SimpleSite sangat cocok bagi mereka yang ingin menjual lini produk terbatas secara online atau mereka yang ingin melakukan penjualan-penjualan pribadi. Juga cocok bagi mereka yang melakukan penjualan untuk pengumpulan amal terbatas,seperti Kukis Pramuka Perempuan atau penjualan tiket donasi.

Volusion

Volusion adalah salah satu platform e-commerce yang juga menawarkan uji coba gratis 14-hari. Platform ini mengkhususkan diri untuk membantu para pemilik situs web yang sangast ingin membuat toko web yang benar-benar fungsional dalam beberapa menit saja, tanpa membutuhkan pengetahuan koding.

Bersama toko Volusion, Anda akan mendapatkan fitur-fitur berikut ini:
  • Toko web yang dioptimalkan untuk kebutuhan mobile
  • Kemampuan menerima pembayaran PayPal dan Stripe
  • Sertifikat SSL gratis untuk situs Anda
  • Builder toko drag-and-drop
  • Daftar produk hingga 100 produk
  • Penyimpanan 1 GB
Dengan toko Mini dasar, Anda akan mendapatkan fitur berikut ini untuk membantu Anda membangun bisnis online Anda:
  • Biaya transaksi serendah 2%
  • Kalkulator pajak otomatis
  • Manajemen inventoris
  • Kemampuan menggunakan piranti seperti live chat, manajemen email, media sosial, dan Google Analytics
Setelah 14 hari, uji coba gratis Anda akan habis dan Anda harus meng-upgrade atau kehilangan situs Anda. Rancangan Mini cocok untuk toko kecil, tapi jika Anda memilih rancangan yang lebih besar Anda akan mendapatkan tambahan fitur-fitur berikut:
  • Produk tak terbatas
  • Penyimpanan tak terbatas
  • Pemrosesan pesanan partai
  • Peringkat dan ulasan pada situs Anda
  • Diskon tingkat lanjut
  • Laporan kereta belanja yang ditinggalkan
  • Biaya transaksi hanya sebesar 0.5%
Volusion cocok bagi mereka yang baru dibidang e-commerce tapi ingin menjual lini produk skala kecil. Rancangan dasarnya tidaklah cocok bagi mereka yang ingin menjual produk dalam jumlah besar, atau mereka yang ingin menambahkan beragam media ke situs web yang dimiliki karena terbatasnya penyimpanan.

image2 47

WooCommerce

Tidak seperti produk lainnya dalam daftar ini, WooCommerce bukanlah sebuah situs hosting e-commerce. Tetapi sebuah plug-in WordPress yang bisa dikustomisasi. Ini artinya Anda masih harus mencari hosting WordPress dan sebuah nama domain.

WooCommerce adalah sebuah platform e-commerce yang sepenuhnya open source yang menawarkan tema dan templat sehingga memungkinkan Anda untuk menentukan etalase dasar secara gratis bersama dengan kemampuan untuk menyediakan fitur-fitur berikut ini:
  • Blogging bawaan
  • Produk-produk yang tersematkan
  • Checkout kereta belanja
  • Integrasi prosesor pembayaran untuk sejumlah besar provider
  • Galeri dan gambar tak terbatas
  • Produk tak terbatas
  • Kemampuan menjual produk fisik dan digital
  • Menawarkan opsi pengiriman dan ongkos kirim real-time
Keunggulan utama menggunakan WooCommerce daripada provider lainnya adalah Anda memiliki kebebasan penuh dalam mendesain situs web Anda. Templat-templatnya sepenuhnya dapat dikustomisasi, dan Anda dapat menambahkan fitur apapun yang Anda inginkan pada templat tersebut.

Salah satu batasan dalam menggunakan WooCommerce adalah bahwa sejumlah add-ons dan ekstensi harus dibeli. Hal serupa berlaku juga untuk pengaturan tema tingkat lanjut. Namun, biaya ini hanyalah biaya satu kali dan bukanlah biaya berkelanjutan sebagaimana berlaku pada platform lainnya. Secara jangka panjang Anda akan menghemat banyak uang.

WooCommerce adalah pilihan terbaik bagi mereka yang menginginkan kendali penuh terhadap situs web mereka dan nyaman dengan kegiatan kustomisasi situs web mereka. Tidak disarankan bagi mereka yang menginginkan solusi komprehensif yang mencakup hosting situs web dan domain.

Duda

Duda menyediakan waktu uji coba 30-hari untuk mencoba layanannya. Tidak seperti platform lainnya, rancangan uji coba Duda adalah rancangan Team tingkat dua-nya. Rancangan Team menawarkan kemampuan untuk mengatur toko e-commerce dalam hitungan menit menggunakan editor drag-and-drop yang intuitif. Juga menawarkan templat-templat yang dapat dikustomisasi yang akan memberi Anda kebebasan untuk membuat bagian-bagian khusus Anda sendiri daripada terbatas pada pilihan desain yang telah dikonfigurasi sebelumnya.

Berikut ini beberapa fitur yang akan Anda dapatkan pada situs web Duda:
  • Desain situs web yang responsif
  • Laman-laman produk yang bisa dikustomisasi
  • Fitur-fitur pemasaran-email
  • Jutaan gambar gratis dan gambar premium untuk situs web Anda
Satu perbedaan nyata antara Duda dengan yang platform lain yang ada dalam daftar ini adalah bahwa Duda menawarkan sebuah domain gratis pada layanannya. Selain itu, Duda juga menyediakan kemampuan tingkat lanjutan berikut ini:
  • Kode HTML/CSS yang dapat dikustomisasi untuk situs web Anda
  • Menawarkan unduhan digital
  • Menggunakan kalkulator pajak otomatis dalam banyak mata uang
  • Menetapkan batas minimum dan maksimum pembelian
  • Menawarkan pilihan penyedia layanan pengiriman dengan ongkos kirim real-time
Satu hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan Duda dibanding dengan provider lainnya adalah bahwa Anda hanya dibatasi sepuluh produk saja pada Duda. Selebihnya dibutuhkan biaya bulanan tambahan. Anda dapat memasukkan 100 produk untuk sedikit biaya bulanan tambahan, dan 2.500 produk untuk biaya tambahan bulanan sedikit di atas sepuluh dollar.

Apabila uji coba 30-hari Anda sudah habis, Anda harus meng-upgrade supaya dapat melanjutkan pemakaian situs web Anda. Jika Anda memutuskan untuk meng-host lebih dari satu situs web, Anda dapat menggunakan rancangan Agency guna meng-host hingga delapan situs web. Para pengguna yang hanya ingin memiliki toko terbatas hanya dengan sepuluh produk saja dapat memilih rancangan Basic.

Duda cocok bagi mereka yang mencari lebih banyak kebebasan dalam mendesain situs web mereka. Namun, tidak direkomendasikan bagi mereka yang ingin membatasi biaya pengeluaran, karena Anda harus menambahkan biaya supaya dapat memajang lebih dari sepuluh produk.

Mulailah dengan yang Gratis dan Upgrade Supaya Bisnis Anda Berkembang Pesat

Meskipun Anda dapat mendaftar untuk situs web e-commerce gratis pada semua provider di atas, ada beberapa hal yang Anda lewatkan karenanya. Dalam banyak hal, Anda tidak akan mendapatkan domain terkustomisasi milik Anda sendiri. Selain itu, jumlah produk yang bisa Anda jual hanyalah sedikit, atau pilihan desainnya terbatas.

Ada juga yang menawarkan rancangan gratis hanya dalam waktu singkat, yang selanjutnya Anda harus meng-upgrade atau kehilangan semua yang telah Anda kerjakan. Selain itu, semua situs web ini biasanya tidak dioptimalkan untuk SEO, khususnya yang menggunakan subdomain. Hal ini akan semakin menyulitkan dalam mendapat peringkat di Google, membuat orang kesulitan menemukan toko Anda.

Realita bisnisnya adalah bahwa Anda harus mengeluarkan uang untuk menghasilkan uang pada suatu saat. Hal yang menarik dari builder situs web gratis adalah bahwa Anda dapat mengatur situs web e-commerce Anda secara gratis dan mulai menjalankan bisnis Anda.

Pada akhirnya, Anda perlu untuk meng-upgrade situs web Anda guna melanjutkan perkembangan bisnis Anda. Dalam e-commerce, ini adalah persoalan yang patut diatasi, karena itu artinya bisnis Anda sukses dan menguntungkan. Satu hal yang hebat dari semua provider di atas adalah bahwa Anda dapat mengawalinya dengan gratis. Dan saat waktunya untuk berkembang, mereka menyediakan semua piranti yang Anda butuhkan untuk mengembangkan bisnis e-commerce Anda.

Baca Artikel ini
4.7 Rating dari 18 pengguna
Anda sudah voting! Batalkan
Kolom ini wajib diisi Maximal length of comment is equal 80000 chars Panjang komentar minimal sama dengan 10 huruf
Ada komentar?
Kolom Wajib Maximal length of comment is equal 5000 chars Panjang komentar minimal sama dengan 50 huruf
0 dari minimum 50 huruf
Balas
Lihat %s jawaban
View %s reply
Artikel terkait
Tampilkan artikel terkait lainnya
Kami memeriksa semua komentar pengguna dalam 48 jam guna memastikan komentar berasal dari orang yang nyata seperti Anda. Kami senang Anda berpikir artikel ini bermanfaat - kami akan sangat menghargai jika Anda beritahukan lebih banyak orang tentang ini.
Popup final window
Bagikan artikel blog ini dengan teman dan rekan sekarang juga:

We check all comments within 48 hours to make sure they're from real users like you. In the meantime, you can share your comment with others to let more people know what you think.

Sebulan sekali Anda akan menerima tip, trik, dan saran yang menarik dan mencerahkan guna meningkatkan performa situs web Anda dan mencapai sasaran-sasaran marketing digital Anda!

Sangat senang Anda enyukainya

Bagikan ke teman-teman Anda!

1 1 1

Atau ulas kami di 1

273510
50
5000
86038